7 Makanan Ini Bisa Dicoba, Untuk Anda Yang Ingin Bertubuh Tinggi

...

 

Ada beberapa orang yang memiliki bentuk tubuh tinggi ada juga yang memiliki tubuh mungil. Kebanyakan orang berpikir bahwa tubuh tinggi akan membuat seseorang terlihat lebih menarik sehingga memiliki kepercayaan diri yang lebih tinggi.

Oleh karena banyak orang yang berusaha untuk menjadi lebih tinggi. Namun terus terang Kami katakan bahwa sebenarnya ada beberapa faktor yang mempengaruhi tinggi badan Anda seperti genetika, gaya hidup dan pola makan Anda yang juga memainkan peran.

Jadi, apabila ditanya apakah ada makanan yang dapat membuat And menjadi lebih tinggi? Maka jawabannya ada, namun selama tulang panjang di tubuh Anda belum menutup. Rata-rata Seorang pria memiliki peluang sampai usia 25 tahun dan untuk wanita memiliki peluang sampai 19 tahun.

Jadi bila Anda memulai diet makanan yang baik pada saat usia yang tepat maka akan meningkatkan peluang Anda untuk menjadi lebih tinggi.

Ini dia makanan yang bisa membuat Anda menjadi lebih tinggi:

  1. Ayam

Merupakan sumber protein tertinggi di antara sumber protein hewani, sehingga ayam menjadi salah satu makanan yang baik. Protein dalam ayam akan membantu membangun jaringan dan otot tubuh yang membuat Anda menjadi lebih tinggi.

  1. Biji-bijian

Selama masaremaja dalah sangat penting untuk memasok tubuh Anda dengan kalori yang cukup.

Biji-bijian seperti beras merah dan gandum yang penting. Karena mengandung karbohidrat, zat besi, serat, vitamin B, magnesium dan selenium yang berperan dalam pertumbuhan Anda.

  1. Susu

Bila Anda ingin menjadi lebih tinggi, maka jangan lupa dengan susu. Susu mengandung kalsium yang memainkan peran penting dalam pertumbuhan dan pemeliharaan tulang yang kuat, hal ini penting untuk membuat tubuh menjadi lebih tinggi.

Selain itu susu mengandung protein yang membantu membangun sel-sel dalam  dan vitamin  A yang berguna untuk mempertahankan kalsium dalam tubuh.

Anda bisa mencoba susu skim yang bebas lemak dan mengandung 100 % protein. Minum 2 sampai 3 gelas susu setiap harinya.

  1. Produk susu

Produk susu susu produk termasuk keju, krim dan yogurt. Sertakan mereka dalam diet Anda karena mengandung Vitamin A, B, D dan E, protein dan kalsium. Semua ini adalah nutrisi penting selama fase pertumbuhan.

  1. Kedelai

Kedelai mengandung protein tertinggi di antara semua sumber makanan nabarti. Protein murni yang terkandung dalam kedelai akan meningkatkan massa tulang dan jaringan tubuh. Pastikan bahwa Anda mengkonsumsi setidaknya 50 gram kedelai per hari untuk tumbuh lebih tinggi.

  1. Putih telur

Telur mengandung protein albumin dan riboflavin yang penting untuk pertumbuhan Anda. Anda bisa menghindari lemak yang ada di kuning telur, jadi cukup makan putih telur sekitar 3 butir dalam sehari selama masa pertumbuhan.

  1. Buah dan sayuran

Jangan lupa masukan buah dan sayuran dalam menu diet Anda. Buah dan sayuran umumnya memiliki kandungan vitamin, serat, kalium dan asam folat yang tinggi.

Buah-buahan seperti melon, jeruk, papaya banyak mengandung vitamin A yang berguna membantu dalam perkembangan tulang dan jaringan.

Selain itu vitamin A juga ditemukan dalam sayuran berwarna seperti wortel, brokoli, bayam,

Buah-buahan seperti jeruk, berry, kentang dan tomat mengandung vitamin C, yang membantu pertumbuhan tulang yang sehat dan ikut memiliki andil terhadap tinggi badan.

Jadi bila Anda ingin lebih tinggi jangan lupa perbanyak makanan yang disebutkan diatas dan olahraga teratur untuk merangsang tulang Anda untuk bertumbuh dan menjadi lebih kuat.

 

Sumber: www.dokter.id

 

tags :