Hal Aneh yang Membuat Resiko Perceraian Menurun…

...

 

Menurut sebuah penelitian di bidang psikologi, pasangan suami istri yang sering menonton film percintaan bersama dan membahas film tersebut setelahnya memiliki resiko yang lebih rendah (hingga 50% lebih rendah) untuk bercerai dalam waktu 3 tahun setelah menikah dibandingkan dengan pasangan suami istri lain yang tidak menonton film percintaan tersebut.

Bahkan, masih menurut penelitian yang sama, membicarakan mengenai hubungan asmara yang ada di dalam berbagai film tersebut sama efektifnya dengan melakukan konseling pernikahan yang sesungguhnya.

Pada penelitian ini, para peneliti membagi 200 pasangan pengantin baru untuk melakukan 3 jenis konseling pernikahan yang berbeda. Kelompok pertama diminta untuk melakukan terapi manajemen konflik, di mana pasangan belajar untuk mengatasi masalah saat kedua belah pihak sedang merasa emosi.

Kelompok kedua diminta untuk mengikuti terapi kasih sayang dan pengertian, di mana pasangan belajar mengenai kebaikan hati dan kasih sayang. Kelompok ketiga diminta untuk mengikuti konseling pernikahan melalui film, di mana pasangan diminta untuk menonton sebuah film percintaan setiap minggunya dan kemudian membahas hubungan asmara di film tersebut dengan menjawab beberapa pertanyaan yang telah disediakan sebelumnya.

Hasilnya pun mengejutkan, yaitu bahwa terapi ketiga ternyata sama efektifnya dengan 2 terapi tradisional lainnya. Ketiga jenis terapi di atas dapat menurunkan resiko terjadinya perceraian dalam 3 tahun pertama pernikahan mereka hingga 50%. Akan tetapi, terapi ketiga, yaitu menonton film percintaan memerlukan waktu yang jauh lebih singkat untuk memperoleh hasil tersebut dibandingkan dengan 2 jenis terapi lainnya.

Para ahli mengatakan bahwa dengan mendiskusikan hubungan asmara dari film yang mereka tonton, para pasangan suami istri pun belajar bagaimana cara memperbaiki komunikasi mereka dan memperkuat jalinan asmara di antara keduanya.

Sumber: www.dokter.id

tags :