Ibu Hamil Tidak Boleh Mandi Dengan Air Hangat, Mitos Atau Fakta?

...

Ada mitos kehamilan yang beredar yaitu mandi dengan air hangat bisa membahayakan kehamilan. Padahal, yang kita ketahui, betapa nikmatnya mandi dengan air hangat, apalagi setelah melalui hari yang sangat melelahkan dan stress. Bagi ibu hamil yang kerap merasa mudah lelah dan ingin merasakan rileks, mandi air hangat tentu akan terlihat menyenangkan. Namun, menurut pakar kesehatan, mitos ini ternyata benar adanya dan sebaiknya dihindari oleh ibu hamil. Mengapa demikian?

Ingatlah Mommy, bahwa selama masa kehamilan, terdapat banyak sekali perubahan pada ibu hamil. Contohnya, kulit ibu hamil akan cenderung lebih sensitif sehingga mandi air hangat tentu akan memberikan pengaruh pada kesehatan ibu hamil, bila Ibu mandi di bawah pancuran, aturlah tekanan air agar tidak terlalu tajam saat menyentuh kulit tubuh Ibu karena dapat mencederakan kulit dan menimbulkan ruam merah.

Bukan hanya itu, pakar kesehatan juga menyebutkan jika ibu hamil mandi dengan air hangat, maka dikhawatirkan suhu yang hangat ini akan mampu membuat pembuluh darah wanita menjadi lebih lebar sehingga sirkulasi darah yang menuju janin bisa mengalami penurunan. Bahkan jika ibu hamil berendam pada air hangat dengan waktu lebih dari 10 menit, dikhawatirkan bisa menyebabkan pendarahan pada organ vital ibu hamil atau bahkan membuat cairan ketuban bocor yang tentu berbahaya.

tags :