Madura United FC Menggandeng Mayapada Hospital untuk Meningkatkan Performa Pemain

...

Sebagai persiapan mengikuti turnamen pra-musim 2022, semua pemain sepakbola profesional Liga 1 Indonesia, Madura United FC, menjalani pemeriksaan kesehatan atau Pre - Competition Medical Assessment (PCMA) di Mayapada Hospital Jakarta Selatan (MHJS), Kamis, 27 Mei 2022.

Pemeriksaan kesehatan dilakukan di Sports Injury Treatment & Performance Center (SITPEC) yang ada di Mayapada Hospital Jakarta Selatan.

SITPEC adalah layanan komprehensif dan terintegrasi terkait olahraga dan kebugaran, mulai dari program preventif, screening, performa olahraga, penanganan cedera dan program pemulihan pasca cedera dan pasca operasi.

Baca juga: Waspada cedera bahu dalam sepakbola

Sebanyak 35 pemain Madura United FC menjalani pemeriksaan kesehatan yang ditangani langsung dr. Taufan Favian Reyhan Sp.KO, dokter spesialis kedokteran olahraga dan tim dari Mayapada Hospital Jakarta Selatan.

"Pemeriksaan yang kami lakukan didasarkan pada pemeriksaan PCMA terstandarisasi FIFA, yang merupakan dasar internasional bagi pemeriksaan kesehatan pesepakbola,” ujar dr. Taufan Favian Reyhan Sp.KO.

Lebih lanjut dr. Taufan mengatakan, di Mayapada Hospital Jakarta Selatan (MHJS), kami melengkapi pemeriksaan tersebut dengan pemeriksaan lain berupa tes fungsional untuk makin memantapkan kondisi pemain fit secara fisik. 

“Pemeriksaan fungsional yang kami lakukan terdiri dari pemeriksaan kualitas gerak mulai dari otot core, hip, lutut, hingga pergelangan kaki yang menunjang pemain sepakbola dalam bergerak,” katanya.

Madura United FC rencananya akan mengikuti turnamen pra - musim 2022 sebagai pemanasan gelaran Liga 1 yang dilaksanakan PSSI dan PT. Liga Indonesia pada akhir Juli 2022. 

Antisipasi risiko cedera

Menurut Kepala Pelatih Madura United FC, Fabio Lefundes, ia berharap semua pemain dalam keadaan fit dan prima, sehingga dapat memberikan performa terbaik dalam turnamen pra - musim 2022. 

“Untuk itu, kami mempercayakan SITPEC Mayapada Hospital Jakarta Selatan (MHJS) untuk melakukan pemeriksaan kesehatan menyeluruh serta kesiapan fisik para atlet kami,” kata Fabio Lefundes.

“Kami senang bahwa SITPEC Mayapada Hospital Jakarta Selatan (MHJS) didukung oleh tim kedokteran olahraga yang mumpuni dan memiliki kredibilitas yang baik."

Sementara pemain Madura United FC, Bayu Gatra Sanggiawan, mengatakan, “pemeriksaan kesehatan pada hari ini sangat baik sekali dilakukan untuk mengantisipasi cedera dan risiko lainnya. Terlebih saya berada di tangan yang tepat.”

Pemain berusia 30 tahun ini sempat mengalami cedera ACL dan mengharuskannya menjalani operasi ACL pada tahun 2009. “Alhamdulillah, sekarang sudah pulih sediakala,” katanya. “Semoga dengan pemeriksaan ini, bisa mengantar saya bermain maksimal membela Madura United FC."

SITPEC sendiri termasuk layanan kesehatan olahraga yang terdiri dari multi spesialis seperti: Ortopaedi Konsultan Sport Medicine, Spesialis Kedokteran Olahraga, Spesialis Kedokteran Fisik dan Rehabilitasi, Tim Fisioterapi Olahraga, dan Rehabilitasi Medik.

"Kami berterima kasih kepada Madura United FC bahwa Sports Injury Treatment & Performance Center (SITPEC) Mayapada Hospital Jakarta Selatan (MHJS) dipercayakan kembali oleh klub sepakbola profesional Liga 1 Indonesia untuk ambil bagian dan mendukung para atlet sepakbola yang akan mengikuti pra - musim 2022 ini," kata dr. Benny H. Tumbelaka, Sp.OT, MHKes, MARS, Hospital Director Mayapada Hospital Jakarta Selatan (MHJS)  

Informasi pendaftaran pasien SITPEC, hubungi 150770 atau  WhatsApp 0815 7511 1999.

Mayapada Hospital Jakarta Selatan (MHJS)
Jl. Lebak Bulus 1 Kav. 29
Cilandak - Jakarta Selatan
DKI Jakarta

 

tags :

Sports Injury Performance & Treatment Center Madura United Fc