Apakah ibu hamil terpapar COVID-19 berisiko menularkan janinnya?


Apakah ibu hamil yang terpapar COVID-19 berisiko menularkan virus itu kepada janin dalam kandungannya?

Ayudiah

Jawab:
Belum ada penelitian yang membuktikan bahwa ibu hamil yang terpapar COVID-19 akan dapat menularkan ke janinnya. Sampai saat ini belum terbukti virus itu bisa menular melalui ari-ari atau plasenta.

Tapi setelah melahirkan, si ibu yang positif COVID-19 berisiko menularkannya kepada bayinya. Karena ada kontak, seperti menyusui atau menggendong.

dr. Sandra Darmawan, Sp.A
Mayapada Hospital Jakarta Selatan

Dr. Pada