Sering diare di kehamilan 30 minggu


Pertanyaan
Saya lagi hamil 30 minggu, tapi sudah beberapa hari ini diare, padahal tidak makan yang  pedas maupun asam. Bagaimana cara mengatasinya?

Putri Hardayanti

Jawab
Sebagian besar diare pada ibu hamil akan sembuh sendiri dalam beberapa hari, terutama diare yang disebabkan oleh infeksi virus atau intoleransi makanan. 

Hal yang perlu dilakukan adalah menggantikan cairan dan elektrolit yang keluar dengan banyak minum air putih atau minuman rehidrasi yang cukup. Minumlah segelas air atau minuman rehidrasi setiap kali BAB atau muntah. 

Selama diare, hindari makanan yang tinggi serat, tinggi lemak, atau pedas, serta hindari susu dan produk olahannya.

Jika diare tidak kunjung reda atau justru semakin sering dan berat, segeralah berkonsultasi dengan dokter untuk mendapatkan pemeriksaan dan pengobatan lebih lanjut. Hindari minum obat sembarangan seperti mengonsumsi obat antidiare, karena tidak semua obat aman untuk ibu hamil.

Anda bisa membuat janji konsultasi dengan dokter dr. Erwinsyah H. Harahap, SpOG(K), MKes dengan mengklik tautan ini.

dr. Erwinsyah Hasyim H, Sp.OG(K), Mkes
Mayapada Hospital Jakarta Selatan

Dr. Pada