Apakah obesitas ada tipenya, Dok?


Dok, apakah obesitas ada tipenya? Cara bedainnya gimana ya dok?

Dinda

 

Jawaban

Berdasarkan Body Mass Index (BMI) atau Indeks Massa Tubuh, obesitas dibagi menjadi obesitas tipe 1, obesitas tipe 2, dan obesitas tipe 3. Obesitas tipe 1 adalah apabila Indeks Massa Tubuhnya 25-29 kg/m2. Obesitas tipe 2 adalah apabila Indeks Massa Tubuhnya 30-34,9 kg/m2.

Kemudian obesitas tipe 3 adalah kategori obesitas yang paling tinggi, yaitu apabila Indeks Massa Tubuhnya di atas 35 kg/m2. Bahkan ada juga yang mengategorikan obesitas tipe 3 ini sebagai obesitas morbid, artinya meskipun Indeks Massa Tubuh lebih dari 35 kg/m2, akan tetapi misalnya seseorang yang sudah memiliki penyakit yang menyertai seperti kencing manis, darah tinggi, dsb.

Ada pula yang mengategorikan berdasarkan distribusi dari massa lemaknya. Berdasarkan distribusi tersebut dibagi lagi menjadi apple shape (penumpukan massa lemak di daerah perut) dan pear shape (penumpukan massa lemak di daerah pinggul ke bawah).

Sehingga kemudian mengategorikan obesitas ini sebagai obesitas sentral. Ini merupakan kondisi di mana pada wanita, lingkaran perutnya lebih dari 80 cm, atau pada pria lebih dari 90 cm.

Informasi lebih lanjut, buat janji dengan dokter spesialis kami di Call Center 150770

dr. Mulianah Daya, M.Gizi, Sp.GK
Mayapada Hospital Tangerang

Dr. Pada