Mengenal CABG, Pilihan Terapi Penyakit Jantung Koroner

...

Penyakit Jantung Koroner (PJK) adalah gangguan fungsi jantung akibat otot jantung kekurangan darah karena penyumbatan atau penyempitan pada pembuluh darah koroner.

Penyumbatan disebabkan adanya penumpukan lemak/plak atau kerusakan lapisan dinding pembuluh darah (aterosklerosis), sehingga jantung tidak mendapat suplai darah dan oksigen yang dibutuhkan.

Sumbatan pada pembuluh darah jantung dapat menimbulkan gejala seperti:

  • Nyeri dada
  • Sesak napas
  • Mudah lelah
  • Keringat dingin
  • Mual dan muntah

Sumbatan pada pembuluh darah jantung dapat ditangani dengan 2 cara, yaitu:

  • Pemasangan balon dan stent
  • Bedah pintas arteri koroner / Coronary Artery Bypass Graft (CABG) 

Prosedur pembuatan saluran pembuluh darah baru yang melewati (bypass) pembuluh darah yang tersumbat, sehingga membuat aliran darah lancar.

Minimal Invasive CABG (MICS) dapat dilakukan untuk kasus tertentu.

Menurut dr. med. Achmad Faisal, Sp.BTKV, FEACTS, Dokter Spesialis Bedah Toraks Kardiak & Vaskular Mayapada Hospital Jakarta Selatan (MHJS), beberapa indikasi medis membuat pasien justru lebih aman dan lebih baik hasilnya untuk jangka panjang jika langsung dilakukan prosedur CABG. 

"Pada intinya, prosedur apapun yang dilakukan dalam penanganan penyakit jantung koroner pastinya disesuaikan dengan diagnosis dan kondisi pasien," katanya.

Kelebihan MICS:

  • Bekas luka lebih kecil
  • Kehilangan darah lebih sedikit
  • Risiko infeksi lebih rendah
  • Mengurangi rasa sakit
  • Waktu rawat inap lebih singkat
  • Pemulihan lebih cepat 

Beberapa indikasi dilakukan prosedur CABG, antara lain:

  • Fungsi ginjal terganggu
  • Ukuran koroner <1,5 mm
  • Klasifikasi arteri koroner
  • Titik sumbatan cukup banyak untuk dipasang stent
  • Sumbatan yang letaknya sulit (di pembuluh koroner kiri pangkal)

Cardiovacular Center, pendekatan holistik komprehensif untuk kesehatan jantung dari segala usia mulai dari pencegahan dan deteksi dini hingga diagnosis, operasi jantung, dan rehabilitasi. Informasi lebih lanjut hubungi hotline 150770.

Narasumber:

dr. med. Achmad Faisal, Sp.BTKV, FEACTS
Dokter Spesialis Bedah Toraks Kardiak & Vaskular
Mayapada Hospital Jakarta Selatan (MHJS)

Lihat jadwal praktik di sini

tags :

Cardiovascular Center Spesialis Jantung Dan Pembuluh Darah Spesialis Kardiologi