Kenali Gejala Penyakit Jantung Bawaan pada Anak
Penyakit jantung bawaan merupakan penyakit jantung yang dibawa dari lahir akibat pembentukan jantung yang tidak sempurna pada fase awal perkembangan janin. Ada 2 kelompok besar penyakit jantung bawaan:
Penyakit jantung bawaan tidak biru
- Anak tidak terlihat biru
- Kebocoran pada sekat serambi jantung dan sekat bilik jantung.
- Penyempitan katup
- Kebocoran katup
Penyakit jantung bawaan biru
- Anak terlihat biru di bibir-lidah dan kuku jari tangan-kaki
- Darah kotor yang kurang O2 yang seharusnya ke sirkulasi paru beredar kembali ke sirkulasi tubuh
- Penyempitan/penyumbatan pembuluh darah ke paru disertai kebocoran sekat jantung: Tetralogi Fallot
- Posisi pembuluh darah utama tertukar
Penyebab penyakit jantung bawaan
- Sering tidak dapat diterangkan
- Faktor ibu: Asupan jamu, alkohol, obat-obatan. Infeksi virus: Rubella. Merokok
- Faktor lingkungan: Radiasi dan nuklir
- Faktor genetik: Kelainan kromosom
Gejala penyakit jantung bawaan
- Penurunan toleransi aktivitas fisik
Bayi:
- Tidak mampu menghisap susu dengan kuat dan banyak
- Cepat lelah
- Napas memburu
- Berkeringat
- Sering berhenti-berhenti
- Sering muntah
- Malas menghisap
Anak:
- Anak terlihat cepat capai dan sesak napas saat bermain, berjalan agak jauh atau berlari
- Malas bermain
- Tidak sanggup ikut olah raga di sekolah
- Penyakit Jantung Bawaan Biru: Terlihat makin biru
- Gagal tumbuh kembang
- Kerja jantung meningkat
- Berat badan naik lambat
- Kurang gizi (gizi buruk)
- Perkembangan lambat
- Daya tahan tubuh rendah
- Infeksi saluran napas berulang
- Kebocoran pada sekat jantung
- Aliran ke sirkulasi paru bertambah
- Gizi kurang
- Daya tahan tubuh yang rendah
- Paru-paru rentan terhadap kuman
- Sesak nafas
- Biru pada bibir, lidah, kuku jari tangan dan kaki
- Biru menetap sejak lahir atau usia bayi
- Biru mungkin bertambah berat (progresif) dengan bertambahnya usia
- Biru bertambah bila menangis atau melakukan aktivitas fisik
- Cepat lelah saat aktivitas fisik
- Sering berhenti dan jongkok untuk istirahat beberapa saat
- Episode serangan biru akut
Spell hipoksia. Tiba-tiba terlihat bertambah biru, gelisah, pernapasan cepat, selanjutnya menjadi lemas, kesadaran menurun dan kadang kejang pada penyakit jantung bawaan biru.
Pencetus: Menangis kuat dan lama, mandi air panas, demam, diare, dehidrasi, kelelahan
Pertolongan pertama penyakit jantung bawaan
- Posisi “knee chest”
- Dekatkan kedua lutut anak ke dadanya
- Anak dalam posisi tiduran atau digendong
- Posisi “squatting” (jongkok)
Posisi ini akan dilakukan secara otomatis oleh anak yang lebih besar saat sedang berjalan
Diagnosis penyakit jantung bawaan
- Anamnesis perjalanan penyakit
- Pemeriksaan fisik
- Pemeriksaan penunjang diagnostik: Elektrokardiogram (EKG), foto rontgen, ekokardiografi, ekokardiografi doppler berwarna, CT Scan dan MRI, kateterisasi jantung, angiografi
Penanganan penyakit jantung bawaan
- Pemberian obat-obatan
- Tindakan bedah
- Tindakan non bedah
Informasi dan pendaftaran pasien di Cardiovascular Center, Mayapada Hospital, hubungi hotline 150770.
Ditulis oleh:
dr. Poppy S. Roebiono, Sp.JP (K)
Dokter Spesialis Jantung dan Pembuluh Darah
Konsultan Kardiologi Anak (Pediatrik)
Mayapada Hospital Jakarta Selatan (MHJS)
Lihat jadwal praktik di sini
tags :
Spesialis Kardiologi Cardiovascular Center Pediatric Center Spesialis Jantung Dan Pembuluh Darah