Berbagai Hal yang Perlu Anda Ketahui Mengenai Sembelit

...

Seberapa sering seseorang biasanya buang air besar dapat berbeda-beda. Beberapa orang mungkin buang air besar hingga 3 kali sehari, sementara itu, beberapa orang lainnya mungkin hanya buang air besar 2-3 kali seminggu.

Akan tetapi, bila Anda hanya buang air besar 1 kali seminggu, maka hal ini terlalu lama. Hal ini dikarenakan setelah berada lebih dari 3 hari di dalam tubuh, maka tinja biasanya akan menjadi lebih keras dan lebih sulit untuk dikeluarkan dari dalam tubuh.

 

Apa Saja Gejala Sembelit yang Biasa Ditemukan?

Beberapa gejala sembelit yang biasa ditemukan adalah:

  • Jarang buang air besar
  • Sulit buang air besar
  • Tinja keras atau kecil-kecil
  • Merasa tidak tuntas setelah buang air besar
  • Perut membesar
  • Nyeri perut
  • muntah

 

Apa Sebenarnya Penyebab Sembelit?

Beberapa hal yang dapat memicu terjadinya sembelit adalah:

  • Obat golongan antasida yang mengandung kalsium atau aluminium
  • Perubahan pola makan atau aktivitas
  • Kanker usus besar
  • Mengkonsumsi banyak produk susu
  • Menderita gangguan makan
  • Menderita irritable bowel syndrome
  • Menderita gangguan neurologis tertentu seperti penyakit Parkinson atau sklerosis mutipel
  • Gaya hidup tidak aktif
  • Kurangnya konsumsi air putih dan serat
  • Mengkonsumsi terlalu banyak obat laksatif (dapat melemahkan kekuatan otot saluran pencernaan)
  • Hamil
  • Gangguan pada saraf dan otot saluran pencernaan
  • Sering menahan keinginan untuk buang air besar, yang biasa dilakukan oleh penderita wasir
  • Mengkonsumsi beberapa jenis obat-obatan seperti narkotik, anti depresi, atau zat besi
  • Stress
  • Memiliki kelenjar tiroid yang kurang aktif (hipotiroidisme)

 

Kapan Perlu ke Dokter?

Jika Anda kesulitan buang besar selama lebih dari 2 minggu, maka Anda sebaiknya segera memeriksakan diri Anda ke seorang dokter. Dokter Anda mungkin akan melakukan beberapa pemeriksaan untuk mencari penyebab sembelit Anda seperti:

  • Pemeriksaan darah untuk memeriksa kadar hormon Anda
  • Pemeriksaan rontgen perut dengan kontras barium untuk melihat apakah ada penyumbatan pada usus besar Anda
  • Pemeriksaan kolonoskopi atau pemeriksaan lainnya untuk memeriksa adanya sumbatan pada usus besar Anda

Selain itu, segera hubungi dokter Anda bila Anda mengalami sembelit yang disertai dengan nyeri perut atau kram perut atau bila Anda tidak dapat buang gas atau tidak dapat buang air besar sama sekali. Hubungi dokter Anda juga bila Anda mengalami beberapa hal di bawah ini, yaitu:

  • Baru pertama kali mengalami sembelit
  • Ada darah di dalam tinja Anda
  • Mengalami penurunan berat badan meskipun tidak sedang berdiet atau berusaha untuk menurunkan berat badan
  • Mengalami nyeri perut hebat
  • Sembelit telah berlangsung selama lebih dari 2 minggu
  • Tinja Anda sangat kecil seperti pensil

 

Apa yang Harus Dilakukan Bila Saya Mengalami Sembelit?

Bila Anda sering mengalami sembelit, dianjurkan untuk melakukan beberapa hal di bawah ini, yaitu:

  • Konsumsilah lebih banyak air putih setiap harinya, yaitu 2-4 gelas air putih lebih banyak daripada biasanya, kecuali bila Anda diminta untuk membatasi konsumsi air putih
  • Konsumsilah air hangat, terutama di pagi hari
  • Konsumsilah buah plum dan sereal
  • Bila diperlukan, konsumsilah obat pelunak tinja atau laksatif. Perlu diingat agar tidak menggunakan laksatif selama lebih dari 2 minggu tanpa anjuran dokter karena justru dapat memperburuk gejala Anda

Dapatkah Sembelit Dicegah?

Pada sebagian besar kasus, sembelit sebenarnya dapat dicegah. Di bawah ini terdapat beberapa hal yang dapat dilakukan untuk mencegah terjadinya sembelit, yaitu:

  • Konsumsilah diet sehat dan seimbang dengan banyak serat. Beberapa makanan yang mengandung banyak serat adalah buah-buahan, sayuran, kacang-kacangan, gandum, dan sereal
  • Minumlah air putih setidaknya 1.5-2 L setiap harinya
  • Hindari minuman berkafein karena dapat menyebabkan terjadinya dehidrasi
  • Bila susu dan produknya membuat Anda mengalami sembelit, hindarilah
  • Berolahragalah secara teratur
  • Segera buang air besar saat Anda merasakan adanya keinginan untuk buang air besar

Sumber: www.dokter.id

 

tags :